Situs Web Resmi MTs PSM Tanen

MTs PSM Tanen Memperingati Hari Kemerdekaan ke 78 Republik Indonesia

MTs PSM Tanen Memperingati Hari Kemerdekaan ke 78 Republik Indonesia
Suasana Upacara Kemerdekaan

MTs PSM Tanen Memperingati Hari Kemerdekaan ke 78 Republik Indonesia

    




     Kamis, 17 Agustus 2023 Indonesia bertambah usia Kemerdekaan yang ke-78. Perangkat Desa Tanen Menggelar Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan. Perangkat Desa Tanen mengajak beberapa sekolah/madrasah dilingkungan Desa Tanen. Adapun Mayarakat sekitar yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Kegiatan ini dimulai pukul 07.30 WIB s/d 08.30 WIB. Kegiatan ini dihadiri dan didukung oleh Lurah Desa, Perwakilan Pemuda Desa, Koramil Rejotangan, dan Polsek Rejotangan. Pembina Upacara menyampaikan amanatnya untuk mengenang jasa para pahlawan dan meningkatkan rasa cinta tanang air. Peserta Upacara berpartisipasi dengan baik dengan acara ini.

     Kami dari Tim Jurnalistik MTs PSM Tanen mengucapkan Selamat Hari Kemerdekaan Indonesia, eratkan tali persaudaraan, antar sesama, junjung tinggi, semakin tanamkan rasa nasionalisme dalam diri. Selalu merdekalah Indonesiaku.

 

Penulis : Hanny Pangesty

Fotografer : Adinda Sellyma Wildan Hary

Editor : Maftuh Al Fithr Liwaul Islam

Penulis Website : Aura Magfirotun Nabila